Dalam rangka dies natalis Universitas Negeri Jakarta sepertinya belum begitu afdol jika kita belum mengetahui kegiatan akademik yang berlangsung di perkuliahan perjurusan/per prodi.
Nah, saya mencoba sedikit beberapa fakta yang mahasiswa rasakan terutama pada mahasiswa jurusan teknik elektro UNJ. Walaupun saya baru semester 4, tetapi saya sudah mulai beradaptasi dalam lingkungan sekitar kampus. Sedikit saya mengulas mengenai beberapa fakta mengenai perkuliahan di jurusan ini.
1. Mahasiswa Pasif
Terkadang dalam berjalannya proses pembelajaran, setelah dosen memberikan kesempatan siswa untuk mengajukan pertanyaan yang akan dibahas tetapi banyak mahasiswa yang tidak mengajukan pertanyaan seolah-olah mengerti tapi sebenarnya “bingung mau apa yang ditanyain” hehee.
2. Banyaknya Komunitas
Rnr, Pap, Yeup, ciwi-ciwi dll itu merupakan beberapa komunitas yang mungkin terlalu menampakkan grup komunitasnya. Tapi walaupun seperti itu banyak juga yang tidak mengikuti komunitas tersebut atau dalam arti mencari aman/sisi tengahnya.
3. Suka telat buka gerbang pagi
Kadang sudah jam 07.00 WIB gerbang belum dibuka.
4. Free Wifi
Dulu kita mengenal nya KM(kandang monyet) soalnyaada beberapa tempat duduknya tinggi2 penempatannya pas sekali dibawah pohon. Tapi karena tidak enak di dengar hehe jadi saat ini mahasiswa menyebutnya FLASH LOUNGE.
5. Mencari ruang kosong
Mencari ruangkosong kalau mau ulangan karena 1 angkatan biasanya pada ulangan uts maupun uas.
6. Praktik
Pada saat pembelajaran praktik biasanya banyaknya barang-barang yang rusak, rijek/error.
Sekiranya itu saja yangdapat saya sampaikan dalam 6 fakta di jurusan teknik elektro UNJ. Semoga bermanfaat ya tulisan ini tujuannya agar kita lebih mengenal kampus kita.
Oleh: Siti Bayani (FT UNJ Angkatan 2015)
Tulisan ini dipersembahkan untuk Pesta Literasi 2017 yang diselenggarakan oleh UNJKita.