Teknik sipil adalah salah satu cabang dari ilmu teknik yang menuntut adanya sikap tanggungjawab dalam mempelajari suatu proses perancangan, pembangunan, perenovasian dan pemeliharaan suatu bangunan atau fasilitas, seperti: gedung, bendungan, jembatan, jalan raya, dan lain-lain. Bagi kalian yang memiliki kompetensi di bidang matematika, fisika dan logika yang cukup tinggi. Progam studi Teknik Sipil ini bisa menjadi pilihan terbaik kalian untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi. Mengapa tidak? Sebab di progam studi ini kalian akan dituntut lebih banyak berhitung. Karena, saat menyandang sebagai status mahasiswa program studi teknik sipil kalian akan mempelajari cara membuat stuktur bangunan yang kokoh dan ekonomis. Serta dalam spesifiknya kalian akan di stimulasi untuk mempelajari tentang struktur, material, metoda pelaksana, rencana anggaran pelaksanaan proyek konstruksi sesuai UU dan peraturan yang ada.
Bagi kalian yang tengah mencari universitas negeri di Indonesia dengan program studi teknik sipil, maka Universitas Negeri Jakarta bisa menjadi PILIHAN TERBAIK BAGI KALIAN SEMUA UNTUK MENIMBA ILMU!.
Engga percaya? Yuk kita simak artikel Program Studi D3 Teknik Sipil, Universitas Negeri Jakarta ini.
Baca juga profil jurusan sipil lainnya: Profil Program Studi D3 Transportasi
INFORMASI UMUM
Fakultas | Teknik |
Jurusan | Teknik Sipil |
Jenjang | D3 |
Akreditasi | B |
Gelar | A.Md |
Kaprodi | Ir. Lenggogeni, M.T. |
Alamat | Jl. Rawamangun Muka, Gd L FTUNJ, Rawamangun Jakarta Timur |
Telp/Faks | 021-4700676 |
Homepage | www.unj.ac.id/ft |
VISI PRODI
Menjadi salah satu penyelenggara pendidikan unggulan terbaik di Indonesia yang menghasilkan tenaga ahli madya yang kompeten di bidang Teknik Sipil yang mampu berwirausaha, mampu memenuhi kualitas kebutuhan pasar kerja nasional dan internasional, dalam rangka mendukung dan mempercepat pencapaian visi universitas.
MISI PRODI
- Menyelenggarakan pendidikan vokasi dan perluasannya di bidang teknik sipil untuk menunjang pembangunan nasional;
- Menghasilkan tenaga teknisi yang terdidik dan terampil dalam pelaksanaan dan pengawasan bangunan gedung di bidang teknik sipil yang mampu berwirausaha;
- Meningkatkan mutu penelitian terapan dan kegiatan pengabdian pada masyarakat dalam menunjang layanan kepada masyarakat luas;
- Menciptakan budaya dan suasana akademik yang sehat, kondusif, produktif dan dinamis di antara mahasiswa, staff akademik dan administrasi;
- Memberdayakan potensi yang ada untuk mendorong peningkatan proses belajar mengajar, serta peningkatan kualitas hidup sivitas akademika;
- Menggalang kerjasama yang saling menguntungkan dengan lembaga, dunia usaha dan industri.
TUJUAN PRODI
- Meningkatkan kualitas sumberdaya manusia (dosen, mahasiswa, lulusan, tenaga administrasi, laboran dan teknisi) di lingkungan Program Studi D3 Teknik Sipil;
- Meningkatkan kegiatan tridharma perguruan tinggi meliputi pendidikan dan pembelajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat;
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana pendidikan;
- Menjalin kerjasama untuk melaksanakan Tridharma perguruan tinggi dengan dunia usaha dan dunia industri;
- Mengembangkan sistem manajemen program studi yang berbasis kepada kinerja; IT dan profesionalisme;
- Meningkatkan kualitas program studi dengan melaksanakan audit, akreditasi, sertifikasi.
PROSPEK LULUSAN
- Menjadi Civil Construction Site Foreman/pelaksana lapangan, artinya Mampu melakukan pelaksanaan dari tahapan dan metode pelaksanaan serta memastikan tercapainya target konstruksi bangunan gedung dengan memperhatikan syarat teknis terkait keamanan konstruksi, K3 dan aspek lingkungan sehingga mampu menyelesaikan permasalahan pada proses konstruksi gedung di wilayah kerjanya;
- Civil Construction Site Supervisor/pengawas lapangan, artinya Mampu melakukan pengawasan dari tahapan dan metode pelaksanaan untuk memastikan tercapainya target konstruksi bangunan gedung dengan memperhatikan syarat teknis terkait target konstruksi, K3 dan aspek lingkungan.
STAF PENGAJAR
Nama Dosen | |
Adhi Purnomo, M.T. | apurnomo@unj.ac.id |
Drs. Arief Saefudin, M.Pd | asaefudin@unj.ac.id |
Drs. Doddy Rochadi | drohadi@unj.ac.id |
Ir. Erna Septiandini, M.T. | eseptiandini@unj.ac.id |
Dr. Ir. Irika Widiasanti, M.T. | irika@unj.ac.id |
Ir. Lenggogeni, M.T. | lenggogeni@unj.ac.id |
Ir. Marhaenda AKS | marhaenda@unj.ac.id |
JALUR PENERIMAAN MAHASISWA BARU
Progam ini hanya membuka satu jalur penerimaan masuk mahasiswa baru, yakni melalui jalur PENMABA UNJ (Penerimaan Mahasiswa Baru UNJ). Di tahun 2017, pendaftaran Penmaba UNJ dimulai tanggal 16 Mei s/d 30 Juni 2017 yang selanjutnya dapat diakses secara lengkap di situs penmaba.unj.ac.id
METODE PENILAIAN
Penilaian mata kuliah dilakukan sesuai dengan Lampiran Keputusan Rektor Universitas Negeri Jakarta dalam Nomor 154/SP/2016, tanggal 16 Febuari 2016 tentang PENETAPAN STANDAR PENILAIAN PEMBELAJARAN PADA PROGRAM DIPLOMA, SARJANA DAN PASCASARJANA DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA.
SEBARAN MATA KULIAH
- Semester 1 (Total 22 SKS)
– Bahasa Inggris Teknik 1 (2 SKS)
– Pendidikan Pancasila (2 SKS)
– Bahan Bangunan (2 SKS)
– Fisika Terapan (2 SKS)
– Gambar Teknik 1 (2 SKS)
– Komputer Terapan (2 SKS)
– Konstruksi Bangunan 1 (2 SKS)
– Matematika Terapan (2 SKS)
– Ilmu Ukur Tanah 1 (2 SKS)
– Mekanika Struktur 1 (2 SKS)
– Mekanika Tanah (2 SKS) - Semester 2 (Total 21 SKS)
– Bahasa Indonesia (2 SKS)
– Pendidikan Agama Islam (3 SKS)
– Gambar Teknik 2 (2 SKS)
– Konstruksi Bangunan 2 (2SKS)
– Pengujian Bahan Bangunan (2 SKS)
– Ilmu Ukur Tanah (2 SKS)
– Mekanika Bahan (2 SKS)
– Mekanika Struktur 2 (2 SKS)
– Praktek Batu/Beton 1 (2 SKS)
– Teori Teknologi Beton (2 SKS) - Semester 3 (Total 22 SKS)
– Pendidikan Kewarganegaraan (2 SKS)
– Pengujian Tanah (2 SKS)
– Praktek Batu/Beton 2 (2 SKS)
– Struktur Baja 1 (2 SKS)
– Struktur Beton 1 (2 SKS)
– Struktur Kayu (2 SKS)
– Teori & Praktik Plumbing (2 SKS)
– Analisis Dampak Lingkungan (2 SKS)
– Estimasi Biaya (2 SKS)
– Manajemen Alat Berat (2 SKS)
– Pengantar Real Estate (2 SKS) - Semester 4 (Total 20 SKS)
– Bahasa Inggris Teknik 2 (2 SKS)
– Program Aplikasi Gambar Teknik (2 SKS)
– Praktek Kerja Kayu (2 SKS)
– Struktur Baja 2 (2 SKS)
– Struktur Beton 2 (2 SKS)
– Teknik Pondasi 1 (2 SKS)
– K3 & Hukum Pranata Pembang (2 SKS)
– Kewirausahaan (2 SKS)
– Manajemen Konstruksi 1 (2 SKS)
– Teori & Praktek Instalasai Bangunan Gedung (2 SKS) - Semster 5 (Total 22 SKS)
– Beton Prategang (2 SKS)
– Pemelihaa & Perawatan Gedung (2 SKS)
– Praktek Baja (2 SKS)
– Praktek Acuan & Perancah (2 SKS)
– Perancaan Struktur Gedung & Rekayasa Gempa*) (2
SKS)
– Program Aplikasi Terstruktur*) (2 SKS)
– Teknik Pondasi 2 (2 SKS)
– Perkerasan Jalan Lingkungan dan Parkir (2 SKS)
– Manajemen Konstruksi 2*) (2 SKS)
– Prog Apl Manajemen Konstruksi*) (2 SKS)
– Praktek Kerja Lapangan (4 SKS)
– Mekanika Struktur 3 *) (2 SKS) - Semester 6 (Total 6 SKS)
– Tugas Akhir (4 SKS)
– Ekonomi Teknik*) (2 SKS)
– Hukum Pranata Pembangunan*) (2 SKS)
Sumber: Ir. Lenggogeni, M.T. (Kaprodi D3 Teknik Sipil)