Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) adalah unsur pelaksana Universitas Negeri Jakarta dalam pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat dalam bidang MIPA.
FMIPA Universitas Negeri Jakarta memiliki empat jurusan dan tiga belas program studi yang terdiri dari sembilan program studi sarjana (S1) dan empat program studi magister (S2) pendidikan, Program studi sarjana (S1) terdiri dari empat program studi kependidikan (pendidikan matematika, pendidikan fisika, pendidikan kimia dan pendidikan biologi) dan lima program studi non kependidikan (matematika, fisika, kimia, biologi, dan sistem komputer)
Perkuliahan FMIPA saat ini bertempat di Kampus A UNJ Rawamangun. Bagi kamu yang mau jadi Guru mata pelajaran Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi di sinilah tempatnya.
Visi, Misi, Tujuan Fakultas Mipa UNJ
Visi
Tahun 2017 menjadi Fakultas yang unggul dalam tataran Nasional memiliki budaya akademik, kemampuan wirausaha, dan religius.
Misi
- Menghasilkan lulusan yang profesional dalam bidang MIPA dan pendidikan MIPA serta mampu mengembangkan dan menerapkan ilmunya di masyarakat sesuai dengan tuntutan kebutuhan dunia kerja.
- Menciptakan budaya akademik dan kemampuan berwirausaha yang kondusif untuk dapat bersaing dalam era pasar bebas
- Menjalin dan mengembangkan kerjasama dengan berbagai lembaga pendidikan, lembaga pelatihan, pemerintah daerah dan instansi lainnya
- Mengembangkan MIPA sebagai dasar pengembangan sains dan teknologi
- Menciptakan suasana religius dalam setiap kegiatan akademik dan non akademik
Tujuan
Adapun tujuan dari FMIPA UNJ adalah sebagai berikut:
- Menghasilkan lulusan yang profesional di bidang pendidikan MIPA dengan mengembangkan pembelajaran yang inovatif, media pembelajaran dan penilaian pendidikan yang selaras dengan kemajuan teknologi.
- Menghasilkan sarjana MIPA yang profesional dan berwawasan luas dalam mengikuti perkembangan IPTEK
- Membentuk sistem jejaring kerja sama yang saling menguntungkan untuk membangun kewirausahaan.
Program Studi di Fakultas MIPA UNJ
Sudah dijelaskan sebelumnya FMIPA UNJ ada 13 program studi (prodi) yang terdiri dari 9 prodi sarjana dan 4 prodi pascasarjana. Berikut daftarnya:
Sarjana (S1)
- Matematika
- Prodi. Pendidikan Matematika
- Prodi. Matematika
- Prodi. Sistem Komputer
- Fisika
- Prodi. Pendidikan Fisika
- Prodi. Fisika
- Kimia
- Prodi. Pendidikan Kimia
- Prodi. Kimia
- Biologi
- Prodi. Pendidikan Biologi
- Prodi. Biologi
Pascasarjana (S2)
- Prodi. Pendidikan Matematika (S2)
- Prodi. Pendidikan Fisika (S2)
- Prodi. Pendidikan Biologi (S2)
- Prodi. Pendidikan Kimia (S2)
Untuk mengetahui akreditasi masing-masing prodi kamu bisa temukan di artikel berikut Akreditasi Seluruh Program Studi di UNJ.
Laboratorium
Fasilitas Laboratorium di Fakultas MIPA UNJ cukup lengkap & memadai untuk menunjang jalannya perkuliah. Berikut daftar laboratorium yang ada di FMIPA UNJ:
- Laboratorium Matematika
- Komputer
- Laboratorium Fisika
- Fisika Modern
- Fisika Dasar
- Eletronika
- Fisika Material
- Fisika Mekanik
- Aerodinamika
- Laboratorium Kimia
- Kimia Fisik
- Kimia Dasar
- Kimia Organik
- Kimia Analitik
- Laboratorium Biologi
- Biologi Umum
- Fisiologi
- Kultur Jaringan
- Mikrobiologi
- Struktur dan Anatomi Hewan
- Struktur dan Anatomi Tumbuhan
- Ekologi
- Biokimia
- Genetika dan Molekuler
- Animal House
Beberapa Laboratorium masih terletak di gedung FMIPA lama yang terletak di kampus B UNJ velodrome yang jaraknya sekitar 1,5KM dari Kampus A UNJ Rawamagun. Selain laboratorium diatas ada juga laboratorium micro teaching untuk teman-teman pendidikan di seluruh program studi.
Jurnal FMIPA UNJ
Masing-masing jurusan di FMIPA UNJ juga memiliki jurnal ilmiahnya. Kamu bisa membaca berbagai macam penelitian dosen-dosen UNJ di website jurnal ilmiah masing-masing jurusan.
- Matematika www.ojs.math-unj.org
- Fisika www.js-unj.ac.id
- Kimia www.chemistry-unj.ac.id/e-jounal
- Biologi
Perpustakaan
Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam menyediakan ruang baca dan referensi bagi mahasiswa untuk mengerjakan Tugas akhir maupun Tugas Perkuliahan. Koleksi Ruang Referensi tidak hanya berupa buku cetak, namun telah dikembangkan koleksi digital skripsi sebagai referensi untuk mahasiswa.
Baca Juga: Informasi Lengkap Jurusan dan Program Studi Universitas Negeri Jakarta